Warga Desa Sei Buluh Resah, Limbah Pabrik PT SJA Diduga Beracun


SERGAI (SATUHATISUMUT.COM) -  Meski sudah diprotes warga, aktifitas penimbunan limbah PT Surya Jaya Agung (SJA) terus berlangsung, diduga penimbunan limbah dengan jumlah besar yang dilakukan PT SJA  dilakukan di lahan terbuka. Padahal, akibat limbah itu, masyarakat yang bermukim disekitar pabrik itu setiap hari menghirup aroma tak sedap, sehingga membahayakan kesehatan.

Seperti yang diungkapkan Samsudin, warga Jalan Medan-Tebingtinggi, KM 47, Desa Sei Buluh, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, yang tinggal tak jauh dari lokasi pabrik PT SJA.

"PT SJA ini memproduksi batako dan batu bata merah dan limbahnya menimbulkan aroma tak sedap, sehingga masyarakat sangat terganggu," ujar Samsudin ke wartawan, Kamis (20/6/2024) siang.

Dikatakan Samsudin, sebelumnya masyarakat sudah melaporkan prihal limbah PT SJA ke dinas terkait. Namun hingga saat ini belum juga ditindaklanjuti. 

"Masyarakat sudah sangat resah. Sebab, selain menimbulkan aroma tak sedap, limbah PT SJA itu juga diduga beracun sehingga air limbah yang dihasilkan menyebabkan air sumur tercemar, sehingga membahayakan kesehatan masyarakat," jelas Samsudin.

Sementara informasi yang diperoleh wartawan, limbah PT SJA diduga Berbahaya dan Beracun (B3) mengandung Fly Ash, Bottom Ash dan Spent Bleaching Earth.

"Penimbunan Limbah B3 milik PT SJA itu sangat berbahaya dan beracun bila berinteraksi dengan air, limbah beracun tersebut dapat terlindikan secara perlahan termasuk arsenik, boron, kadmium, timbal, merkuri, selenium dan tharium ke badan lingkungan," jelasnya.

Karenanya, Samsudin mewakili masyarakat akan meneruskan permasalahan ini kepada instansi terkait agar dapat dilanjutkan untuk dapat diproses sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. (Irw) 

Posting Komentar untuk "Warga Desa Sei Buluh Resah, Limbah Pabrik PT SJA Diduga Beracun"

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

NEWS

Hasil Sementara, Musa Rajekshah Unggul di Dapil Sumut I, Disusul Meutya Hafid dan Maruli Siahaan

Meriahkan HUT Pemuda Pancasila ke 64 Tahun, MPW PP Sumut Gelar Baksos dan Perlombaan

Rapat Pleno Perdana, Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut, Musa Rajek Shah Ajak Kader Aktif dan Fokus pada Manfaat bagi Masyarakat

Lisa Ong, Penyanyi Berbakat Kota Medan Berbuat Tanpa Pamrih Untuk Kegiatan Sosial

Ini Deretan Janji Bobby-Surya Sebelum Daftar Pilgub ke KPU Sumut

Batu Goncang Bukan Judi, Tetapi Hiburan Rakyat yang Sudah Mentradisi

Fakhira Nailashah Anak Musa Rajekshah, Kuliah di Inggris, Raih Prestasi Internasional

Kompol Jama Kita Purba Dipromosikan Sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Gantikan Kompol Teuku Fathir Mustafa

Guntur Syahputra Pimpin PAC Pemuda Pancasila Medan Denai, Ribuan Kader Hadiri Pelantikan

Anggota DPRD Janses Simbolon Sosperda Penanggulangan Bencana di Medan Labuhan